SOLOPOS.COM - Pasar Pundensari di Desa Gunungsari, Kabupaten Madiun. (Abdul Jalil/Solopos.com)

Solopos.com, MADIUN – Sebanyak 12 desa wisata di Jawa Timur masuk dalam 100 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024. Dua di antaranya desa wisata di Kabupaten Madiun.

Sebanyak 12 desa wisata di Jatim itu adalah Desa Wisata Bahari Nglebeng dan Desa Wisata Masaran di Kabupaten Trenggalek; Desa Wisata Sidomulyo, Desa Wisata Keling, dan Desa Wisata Sempu di Kabupaten Kediri; Desa Wisata Dewi Anom dan Desa Wisata Poncokusumo di Kabupaten Malang; Desa Wisata Adat Osing Kemiren di Kabupaten Banyuwangi; Desa Wisata Sumberwringin di Kabupaten Bondowoso; Desa Wisata Kare dan Desa Wisata Gunungsari di Kabupaten Madiun; dan Desa Wisata Punten di Kota Batu.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Dikutip dari jadesta.kemenparekraf.go.id, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, telah mengumumkan 100 besar desa wisata yang maduk Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024 pada Kamis (23/5/2024).

“Sebelumnya saya telah mengumumkan 300 besar desa wisata ADWI 2024. Kini pada tahap selanjutnya, dengan bangga saya umumkan 100 besar desa wisata ADWI 2024,” kata dia.

Dalam ADWI 2024, kata dia, mengusung tema Desa Wisata Menuju Pariwisata Hijau Berkelas Dunia. Pada ajang ini terdapat kategori penilaian baru, yakni resiliensi yang fokus pada aspek pengelolaan sampah serta manajemen risiko, keselamatan, kesehatan, dan lingkungan.

Sandiaga berharap ke depannya konsep ini dapat diimplementasikan dalam aspek pariwisata yang ramah dengan alam dan dapat berkelanjutan.

“Desa wisata memiliki potensi yang kuat dan berperan dalam pencapaian transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan. Pendekatan konsep pariwisata hijau dalam pengembangan desa wisata sangat relevan untuk diimplementasikan,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya