Jatim
Senin, 2 Maret 2020 - 20:05 WIB

Wali Kota Madiun Minta PNS Baru Fotokopi Sumpah Jabatan dan Tempel Di Kamar

Abdul Jalil  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Para CPNS Pemkot Madiun perekrutan 2018 diambil sumpah janjinya di Gedung Diklat Kota Madiun, Senin (2/3/2020). (Istimewa-Pemkot Madiun)

Solopos.com, MADIUN -- Wali Kota Madiun, Maidi, mengambil janji dan sumpah jabatan 175 CPNS hasil perekrutan 2018 yang diangkat sebagai PNS, Senin (2/3/2020). Dalam kesempatan itu, Wali Kota meminta teks janji dan sumpah jabatan di fotokopi dan ditempel di kamar agar selalu diingat para PNS baru tersebut.

"Saya berpesan pada PNS baru harus kerja keras tanpa disuruh, disiplin tanpa diawasi, melakukan tugas dengan jujur. Sumpah janji difotokopi terus ditempelkan di kamar. Paling tidak setiap hari bisa dibaca biar tidak ingkar," jelas Maidi.

Advertisement

Wali Kota berharap pengambilan sumpah janji dan penyerahan surat keputusan (SK) pengangkatan ini mampu menjadi momentum bagi para PNS untuk bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat secara optimal dengan tulus ikhlas tanpa pamrih.

Ingin Lihat Langsung Kereta Api Pesanan, Menteri Perkeretaapian Bangladesh Kunjungi PT Inka Madiun

"Saya tidak ingin ada pelanggaran-pelanggaran apalagi sampai mencoreng nama baik Pemkot Madiun. Saya imbau jadikan aturan sebagai komandan dalam mengerjakan tugas sehari-hari," kata Maidi.

Advertisement

Dari 175 CPNS yang diangkat menjadi PNS, enam diantarnya merupakan hasil seleksi tahun 2017.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Madiun, Haris Rahmanudin, mengatakan meski ada tambahan pegawai, jumlah PNS di Pemkot Madiun masih kurang. Ia tidak menyebut secara spesifik berapa kekurangannya .

Gunung Semeru 7 Kali Luncurkan Lava Pijar, PVMBG Keluarkan Status Waspada

Advertisement

"Untuk perekrutan 2019, saat ini masih proses. Itu pun masih kurang kalau melihat kebutuhan PNS," kata Haris seusai pengambilan sumpah janji CPNS di Gedung Diklat Kota Madiun.

 

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif