SOLOPOS.COM - Pj Bupati Pacitan Priyo Dharmawan meninjau jembatan bailey di Dusun Dondong yang rusak. (pacitankab.go.id)

Tanah ambles Pacitan yang terjadi di Desa Gemaharjo membuat jembatan bailey di desa itu rusak.

Madiunpos.com, PACITAN — Penjabat (Pj) Bupati Pacitan Priyo Dharmawan berjanji jembatan bailey di Dusun Dondong, Desa Gemaharjo, Tegalombo, Pacitan, yang beberapa waktu rusak karena bencana tanah ambles akan segera diperbaiki dalam dua bulan ke depan.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Selain itu, Pemkab juga akan memasang satu jembatan bailey lagi di jalur penghubung Pacitan-Ponorogo itu.

Priyo mengatakan hal itu saat melakukan meninjau lokasi bencana tersebut bersama tim dari Dinas Bina Marga dan Pengairan, UPT Bina Marga wilayah Pacitan, Dinas Perhubungan, serta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pacitan, Selasa (8/3/2016).

Dia menyampaikan perbaikan jembatan bailey di Dusun Dondong menjadi prioritas pembangunan. Selain itu, Dinas Bina Marga dan Pengairan Pacitan juga masih memiliki satu unit jembatan model bailey yang siap dipasang. Mengenai anggaran akan diupayakan untuk mendapatkan dana dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur.

“Jika perbaikan jembatan ini segera dikerjakan, dalam tempo dua bulan jembatan kembar model bailey di Dusun Dondong bisa terealisasi,” kata dia yang dikutip Madiunpos.com dari laman pacitankab.go.id, Rabu (9/3/2016).

Menurut dia, keberadaan jembatan bailey sebagai pengganti jembatan lama sangat dibutuhkan. Ini karena jembatan tersebut merupakan akses utama perekonomian warga wilayah itu.

Sedangkan saat ini kondisi tanah di sekitar jembatan itu terus mengalami pergerakan. Untuk itu, saat ini kendaraan yang memiliki berat lebih dari 5 ton tidak boleh melintas di jembatan bailey yang ada.

Kepala Desa Gemaharjo, Wahyu Puji, mengatakan kondisi jembatan bailey yang saat ini ada dikeluhkan masyarakat setempat. Terbatasnya beban maksimal jembatan itu membuat pelaku ekonomi yang ingin melewati jalur tersebut harus memutar ke jalan lain.

Wahyu menambahkan Pemkab harus membangun satu jembatan lagi di wilayah itu supaya jalur perekonomian pulih kembali. “Kondisi tersebut tentu merugikan masyarakat. Apalagi, di desa itu sebagian besar merupakan bekerja sebagai wirausaha,” kata dia.

Selain meninjau kondisi jembatan Dondong, Pj Bupati Pacitan juga meninjau lokasi tebing longsor di ruas jalan Desa Ngreso dan Desa Borang, Kecamatan Arjosari, Pacitan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya