SOLOPOS.COM - Kondisi Pasar Dungus Kabupaten Madiun setelah mengalami kebakaran, Senin (5/9/2022). (Abdul Jalil/Solopos.com)

Solopos.com, MADIUN — Api yang membakar Pasar Dungus, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, masih terlihat hingga Senin (5/9/2022) pagi. Tim pemadam kebakaran masih terus membasahi kawasan pasar tradisional yang terbakar itu.

Pantauan Solopos.com di lokasi, Senin pagi, ada petugas dari pemadam kebakaran yang datang di lokasi kebakaran untuk memadamkan kepulan asap maupun titik-titik api yang muncul. Sedangkan kondisi pasar bagian dalam sudah ludes terbakar.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Komandan Regu Pos 2 Damkar Kabupaten Madiun, Andik Ari Wibowo, mengatakan pihaknya kembali mengerahkan mobil damkar ke lokasi untuk memadamkan api.

“Kita siagakan satu unit mobil damkar di lokasi. Ini karena muncul kepulan asap dan titik api di lokasi kebakaran,” kata dia, Senin.

Baca Juga: Sekelompok Anggota Perguruan Silat Rusak Rumah & Motor di Madiun

Dia menyampaikan dalam pagi ini saja, sudah tiga kali menyemprot seluruh bagian pasar. Hal ini dilakukan untuk memastikan tidak ada lagi api yang muncul di lokasi tersebut.

“Hari ini sudah tiga kali mengambil air untuk pemadaman,” ujarnya.

Hampir seluruh los dan kios di Pasar Dungus ludes terbakar. Paling parah ada di bagian dalam pasar, yang semuanya bagian ludes dilalap api.

Baca Juga: Terkait Perusakan Rumah di Madiun, Polisi Amankan 12 Orang Terduga Pelaku

Polisi memasang police line di seluruh bagian pasar dan menutup pintu pasar. Sementara itu, para pedagang terlihat ada di sekitar lokasi melihat proses pemadaman api.

Seperti diketahui, Pasar Dungus Madiun mengalami kebakaran hebat pada Minggu (4/9/2022) siang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya