Jatim
Kamis, 12 September 2019 - 15:05 WIB

Ratusan Pegawai PT Inka Salat Gaib untuk Presiden BJ Habibie

Redaksi Solopos.com  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Madiunpos.com, MADIUN — Ratusan pegawai PT Industri Kereta Api (Inka) melakukan salat gaib untuk Presiden ketiga Indonesia, Bacharuddin Jusuf Habibie, Kamis (12/9/2019) siang. BJ Habibie ini merupakan salah satu tokoh pendiri PT Inka.

Ratusan pegawai BUMN itu khusyuk menjalankan salat gaib setelah melaksanakan Salat Zuhur di Masjid Al Hadid yang ada di komplek perusahaan pelat merah di Kota Madiun itu. Ratusan pegawai juga ikut mendoakan Bapak Teknologi itu.

Advertisement

Presiden BJ Habibie meninggal dunia di usia 83 tahun di RSPAD Gatot Subroto, Rabu (11/9/2019) pukul 18.05 WIB.

Direktur Utama PT Industri Kereta Api (Inka), Budi Noviantoro, mengatakan salat gaib ini selain untuk mendoakan sekaligus bentuk penghormatan terakhir kepada presiden ketiga itu yang juga pendiri PT Inka.

“Beliau juga pernah ke sini,” ujarnya. 

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif