Jatim
Rabu, 25 Oktober 2023 - 21:47 WIB

Pria Lansia Ditemukan Meninggal di Hutan Madiun, Diduga karena Dehidrasi

Abdul Jalil  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Tim SAR Gabungan mengevakuasi jasad Mbah Meslan yang ditemukan di tengah hutan Madiun, Rabu (25/10/2023). (Istimewa)

Solopos.com, MADIUN — Seorang pria lanjut usia ditemukan meninggal dunia di hutan Mruwak, Kecamatan Dagangan, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Rabu (25/10/2023). Sebelumnya, pria lansia bernama Meslan itu sempat dinyatakan hilang dua hari lalu.

Puluhan anggota tim SAR gabungan yang terdiri dari BPBD Kabupaten Madiun, TNI, Polri, dan sukarelawan mencari dan menyisir hutan di kawasan KRPH Mruwak. Setelah beberapa jam mencari, petugas kemudian menemukan pria berusia 63 tahun itu dalam kondisi meninggal dunia di semak-semak kering. Saat ditemukan, kondisi mayat telah berwarna hitam dan mulai mengeluarkan bau busuk.

Advertisement

Setelah ditemukan, mayat pria lansia itu langsung dievakuasi ke rumah duka. Tim Inafis Polres Madiun kemudian melakukan pemeriksaan lanjutan.

Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Madiun, Kukuh Yoso Negoro, mengatakan jasad Meslan ditemukan sukarelawan sekitar dua kilometer dari titik awal dinyatakan hilang. Rumah Meslan jaraknya sekitar lima kilometer dari titik lokasi hilang.

Advertisement

Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Madiun, Kukuh Yoso Negoro, mengatakan jasad Meslan ditemukan sukarelawan sekitar dua kilometer dari titik awal dinyatakan hilang. Rumah Meslan jaraknya sekitar lima kilometer dari titik lokasi hilang.

“Saat ditemukan mayat sudah mengeluarkan bau busuk. Jasad tidak mengenakan pakaian,” kata dia.

Kukuh menyampaikan pencarian Mbah Meslan ini melibatkan sebanyak 35 personel gabungan. Puluhan orang ini dibagi menjadi tiga regu untuk menyisir seluruh kawasan hutan jati.

Advertisement

Keluarga di rumah menunggu Mbah Meslan hingga sore, tetapi tidak kunjung pulang. Selanjutnya, keluarga mencari Mbah Meslan ke dalam hutan selepas Isya.

“Keluarga dan warga masuk ke hutan untuk mencari korban. Tapi hasilnya nihil. Keluarga akhirnya melapor ke polsek,” kata dia.

Atas laporan itu, Polsek Dagangan bersama BPBD Madiun dan sukarelawan kemudian mencari keberadaan Meslan. Namun, pada hari kedua pencarian yaitu Selasa (24/10/2023), pria lansia itu belum ditemukan.

Advertisement

“Korban baru ditemukan hari ketiga pencarian. Korban ditemukan tidak masuk sampai ke tengah hutan,” ujar dia.

Lebih lanjut, tim Inafis Polres Madiun yang melakukan identifikasi menyimpulkan bahwa pria lansia itu meninggal karena dehidrasi dan tidak ada yang menolong. Tidak ada tanda-tanda penganiayaan di tubuh Meslan.

Pihak keluarga menerima kematian tersebut sebagai musibah, sehingga jenazah Mbah Meslan langsung dimakamkan.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif