Jatim
Kamis, 27 September 2018 - 12:05 WIB

Penerbang Tempur Iswahjudi Lampaui 2.000 Jam Terbang dengan F-16

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Madiunpos.com, MAGETAN</strong> — Satu penerbang tempur TNI AU berhasil meraih 2.000 jam terbang dengan menggunakan pesawat F-16 Fighting Falcon. Penerbang tempur bernama Mayor Pnb Bambang "Sphinx" Aulia Yudhistira berhasil meraih 2.000 jam terbang setelah melaksanakan misi latihan Air Combat Tactic (ACT).</p><p>Keberhasilan prestasi 2.000 jam terbang ditandai dengan acara tradisi penyematan badge oleh Komandan Lanud Iswahjudi Marsekal Pertama TNI Samsul Rizal di Skadron Udara 3 Lanud Iswahjudi, Rabu (26/9/2018).</p><p>Pencapaian 2.000 jam terbang dengan jet tempur buatan Lockheed Martin Amerika Serikat itu bagi seorang penerbang tempur tidaklah mudah. Butuh proses panjang dan berbagai tahapan<a href="http://madiun.solopos.com/read/20180926/516/942079/5-pengedar-narkoba-antarprovinsi-dibekuk-di-terminal-madiun" title="5 Pengedar Narkoba Antarprovinsi Dibekuk di Terminal Madiun"> untuk menempuh</a> hingga mencapai 2.000 jam terbang.</p><p>Semakin tinggi jam terbang seorang penerbang, semakin tinggi pula profesionalitas penerbang dalam mengawaki alutsista. Sphinx merupakan panggilan yang diberikan untuk Mayor Pnb Bambang Aulia Yudhiatira.</p><p>Danlanud menyampaikan semakin tinggi capaian jam terbang seorang penerbang tempur menggambarkan semakin tinggi pula tingkat profesionalisme penerbang. Selain itu, <a href="http://madiun.solopos.com/read/20180924/516/941570/ribuan-pesilat-pshw-khidmat-ikuti-suran-agung-di-madiun-" title="Ribuan Pesilat PSHW Khidmat Ikuti Suran Agung di Madiun">penerbang tersebut</a> lebih siap dalam melaksanakan misi operasi maupun latihan.</p><p>"Saya ucapkan selamat kepada Mayor Pnb Bambang Yudhistira Aulia atas capaian prestasi 2.000 jam terbang yang telah diraih," ujar dia.</p><p>Keberhasilan 2.000 jam terbang ini merupakan keberhasilan seluruh personel Skadron Udara 3 karena berkat dukungan dan kerja keras mereka dalam menyiapkan alutsista, sehingga pencapaian jam terbang berjalan aman.</p><p>Mayor Pnb Bambang "Sphinx" Aulia Yudhistira merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara tahun 2005. Saat ini Sphinx menjabat sebagai Dan Flight Ops B Skadron Udara 3.</p><p>Penerbang yang beristrikan drg. Rozie Puni Lestari itu sudah <a href="http://madiun.solopos.com/read/20180926/516/942173/belum-ada-kepada-daerah-di-jatim-ajukan-cuti-kampanye" title="Belum Ada Kepada Daerah di Jatim Ajukan Cuti Kampanye">melaksanakan pendidikan</a> Flying Instructors Course di Royal Australian Air Force (RAAF) tahun 2013.&nbsp;</p><p><strong>Silakan&nbsp;</strong><a href="http://madiun.solopos.com/"><strong>KLIK</strong></a><strong>&nbsp;dan&nbsp;</strong><a href="https://www.facebook.com/madiunpos/"><strong>LIKE</strong></a><strong>&nbsp;untuk lebih banyak berita Madiun Raya</strong></p>

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif