Jatim
Sabtu, 31 Desember 2022 - 19:14 WIB

Libur Tahun Baru 2023, Hotel di Madiun Nyaris Penuh

Newswire  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustasi hotel. (Freepik.com)

Solopos.com, MADIUN — Wali Kota Madiun, Maidi, menyatakan bahwa tingkat hunian atau okupansi hotel di wilayahnya megalami kenaikan signifikan menjelang libur pergantian tahun atau Tahun Baru 2023. Bahkan, hotel-hotel yang ada di Kota Madiun, Jawa Timur (Jatim), nyaris penuh atau mengalami tingkat okupansi mencapai 90 persen.

“Ini luar biasa kunjungannya. Kota Madiun jadi merambat lalulintasnya dan alhamdulillah semua hotel penuh,” ujar Wali Kota Maidi di Madiun, Sabtu.

Advertisement

Ia menilai pembangunan masif yang dilakukan Pemkot Madiun dalam mengembangkan konsep urban tourism atau wisata kota di wilayah setempat telah berimbas pada naiknya kunjungan wisata di Kota Madiun. Tentu saja hal itu juga berdampak pada tingkat hunian hotel.

Seperti diketahui Pemkot Madiun telah membangun kawasan Pahlawan Street Center (PSC) dengan Taman Sumber Wangi dan Taman Sumber Umis yang terdapat miniatur Patung Singa Merlion, Kakbah Makkah, dan miniatur Menara Eiffel.

Advertisement

Seperti diketahui Pemkot Madiun telah membangun kawasan Pahlawan Street Center (PSC) dengan Taman Sumber Wangi dan Taman Sumber Umis yang terdapat miniatur Patung Singa Merlion, Kakbah Makkah, dan miniatur Menara Eiffel.

Terbaru, Pemkot Madiun baru saja meresmikan tempat wisata kuliner bernuansa kereta api yang diberi nama Bogowonto Culinary Center (BCC). BCC tersebut dikembangkan di kawasan bekas rel kereta api (KA) relasi Madiun-Ponorogo yang telah lama tidak beroperasi.

Lokasi wisata kuliner itu digadang-gadang menjadi tempat jujukan baru saat wisatawan berada di Kota Pendekar, julukan Kota Madiun.

Advertisement

Menurut dia, tingginya okupansi hotel tersebut merupakan dampak positif dari pembangunan sejumlah lokasi wisata buatan yang ada di Kota Madiun.

Ia menilai peningkatan okupansi kamar hotel tersebut sudah sama dengan kondisi sebelum pandemi Covid-19. Bahkan ada kecenderungan lebih tinggi dibandingkan dengan libur natal dan tahun baru sebelum pandemi.

“Sangat diakui, adanya perubahan di Kota Madiun cukup menarik minat warga luar kota untuk melewatkan liburan di wilayah Kota Madiun. Hal itu ikut menggerakkan sektor ekonomi dan wisata di Kota Madiun,” tambahnya.

Advertisement

Menyikapi naiknya pemesanan kamar tersebut, lanjutnya, pihak hotel telah melakukan persiapan lebih dari sebelumnya. Mulai dari penyediaan kamar yang bersih dan nyaman, serta pelayanan hotel yang ramah dan hangat.

Data Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Madiun, saat ini ada 28 anggota PHRI di kota setempat. Rinciannya, ada 22 hotel, baik berbintang maupun non-bintang, serta enam restoran.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif