Jatim
Jumat, 24 Februari 2017 - 12:05 WIB

KECELAKAAN PONOROGO : Mobil Gasak 9 Sepeda Motor di Depan Terminal Pulunag

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sembilan sepeda motor yang rusak akibat ditabrak mobil di depan Terminal Pulung, Kamis (23/2/2017). (Istimewa/Polres Ponorogo)

Kecelakaan Ponorogo, sebuah mobil menabrak sembilan sepeda motor yang terparkir di depan Terminal Pulung.

Madiunpos.com, PONOROGO — Sebuah mobil menabrak sembilan sepeda motor yang terparkir di pintu keluar Terminal Kecamatan Pulung, Kabupaten Ponorogo, Kamis (23/2/2017) sekitar pukul 08.30 WIB. Diduga sopir mobil tidak bisa mengendalikan laju kendaraannya.

Advertisement

Kanit Lantas Polsek Pulung, Aiptu Suratnu, menerangkan mobil yang menabrak sembilan sepeda motor itu adalah Mitsubishi Kuda berpelat nomor AE 1051 SF dikemudikan Marnu, 49, warga Desa Tegalrejo, Kecamatan Pulung, Ponorogo.

Suratnu menyampaikan kecelakaan lalu lintas itu berawal saat mobil datang dari arah timur atau keluar dari Terminal Pulung. Saat belok ke kiri, Marnu tidak bisa mengendalikan laju mobilnya hingga menabrak sembilan sepeda motor yang terparkir di sisi kanan jalan tersebut.

“Saat itu sembilan sepeda motor yang terparkir di depan pintu terminal ditabrak mobil yang dikemudikan Marnu,” jelas dia, Jumat (24/2/2017).

Advertisement

Sembilan sepeda motor yang ditabrak rusak. Dalam kecelakaan itu tidak ada korban jiwa maupun korban luka.

Setelah kecelakaan berlangsung, petugas Polsek Pulung memediasi seluruh pemilik sepeda motor dan pengemudi mobil. Hasil mediasi, seluruh kerusakan sepeda motor yang rusak akan diperbaiki Marnu. Seluruh sepeda motor yang rusak pun langsung dibawa ke bengkel untuk diperbaiki.

“Pengemudi mobil yang menabrak siap untuk memperbaiki seluruh sepeda motor yang rusak. Sehingga, kasus ini tidak dilanjutkan ke ranah hukum,” jelas dia.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif