SOLOPOS.COM - Ilustrasi Pemkab Tulungagung. (Antara)

Solopos.com, TULUNGAGUNG — Kabupaten Tulungagung merupakan salah satu daerah di Provinsi Jawa Timur yang terletak sekitar 154 km ke arah barat daya dari Surabaya. Tulungagung menjadi salah satu daerah dengan potensi wisata alam yang indah.

Bukan hanya memiliki tempat wisata yang indah, Tulungagung juga terkenal sebagai daerah penghasil marmer terbesar di Indonesia menurut data dari jatim.bpk.go.id.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Secara letak geografis, Kabupaten Tulungagung berbatasan dengan Kabupaten Kediri di sebelah utara, berbatasan dengan Kabupaten Blitar di sebelah timur, berbatasan dengan Kabupaten Trenggalek dan Kabupaten Ponorogo di sebelah barat.

Dikutip dari buku Kabupaten Tulungagung Dalam Angka 2022 yang diterbitkan oleh Badan Pusat Statistik (BPS), Kabupaten Tulungagung memiliki luas wilayah sebesar 1.055,65 km persegi dan wilayah tersebut terbagi menjadi 19 kecamatan.

Kecamatan yang memiliki luas wilayah paling luas adalah Kecamatan Tanggunggunung dengan luasan mencapai 117,73 km persegi, sedangkan kecamatan paling sempit adalah Kecamatan Tulungagung dengan luas 13,67 km persegi. Kecamatan Tanggunggunung selain menjadi daerah yang memiliki luas wilayah paling besar juga menjadi daerah paling sepi di Kabupaten Tulungagung. Berikut adalah lima daerah di Kabupaten Tulungagung yang paling sepi.

  1. Kecamatan Tanggunggunung

Kecamatan yang menjadi daerah penyandang predikat paling sepi nomor satu di Kabupaten Tulungagung adalah Kecamatan Tanggunggunung. Luas wilayah Kecamatan Tanggunggunung mencapai 117,73 km persegi. Sedangkan jumlah penduduknya hanya sebesar 25,96 ribu jiwa pada tahun 2021. Dari perbandingan tersebut, diperoleh kepadatan penduduk sebesar 220,51 jiwa per km persegi.

Seperti dilansir dari tanggunggunung.tulungagung.go.id, Kecamatan Tanggunggunung berada di bagian selatan Kabupaten Tulungagung. Kecamatan ini juga memiliki deretan tempat wisata yang indah seperti Pantai Sanggar, Pantai Patuk Gebang, Pantai Brumbun, Pantai Sioro, dan Pantai Gerangan.

  1. Kecamatan Pucanglaban

Daerah kedua yang menyandang paling sepi di Kabupaten Tulugagung adalah Kecamatan Pucanglaban. Pada tahun 2021, Kecamatan Pucanglaban memiliki kepadatan penduduk sebesar 315,24 jiwa per km persegi. Jumlah tersebut diperoleh dari perbandingan antara jumlah penduduknya yang sebesar 26,15 ribu jiwa dan luas wilayahnya 82,94 km persegi.

Dikutip dari pucanglaban.tulungagung.go.id, Kecamatan Pucanglaban juga menjadi salah satu kecamatan yang terletak di selatan dan sebagian besar wilayahnya merupakan ladang, perkebunan dan hutan. Di kecamatan ini juga kaya akan pantainya, mulai dari Pantai Pacar, Pantai Molang, Pantai Dlodo, Pantai Kelinci, hingga pantai yang pernah viral yakni Pantai Kedung Tumpang.

  1. Kecamatan Pagerwojo

Sedangkan daerah di posisi nomor tiga paling sepi di Kabupaten Tulungagung adalah Kecamatan Pagerwojo. Pada tahun 2021 Kecamatan Pagerwojo memiliki kepadatan penduduk sebesar 356,33 jiwa per km persegi. Jumlah tersebut diperoleh dari perbandingan antara jumlah penduduknya yang sebanyak 31,44 ribu jiwa dan luas wilayahnya yang sebesar 88,22 km persegi.

Mengutip dari pagerwojo.tulungagung.go.id, Kecamatan Pagerwojo terletak di bagian barat kabupaten Tulungagung. Salah satu desa yang memiliki potensi wisata yang menarik adalah Desa Gambiran. Deretan tempat wisata yang ada di desa tersebut seperti Air Terjun Parang Kikis, Agropolitan, Danau Ranu Gumbolo, hingga bumi perkemahan.

  1. Kecamatan Besuki

Kepadatan penduduk di Kecamatan Besuki pada tahun 2021 sebesar 467,51 jiwa per km persegi. Angka ini diperoleh dari perbandingan antara jumlah penduduknya yang sebesar 38,41 ribu jiwa dan luas wilayahnya yang sebesar 82,16 km persegi. Dari jumlah tersebut Kecamatan Besuki menjadi daerah paling sepi keempat di Kabupaten Tulungagung.

Mengutip dari besuki.tulungagung.go.id, Kecamatan Besuki merupakan salah satu kecamatan yang terletak di bagian selatan Kabupaten Tulungagung dan menjadi salah satu kecamatan yang memiliki deretan pantai yang indah. Seperti Pantai Klatak, Pantai Bayeman, hingga Pantai Coro.

  1. Kecamatan Sendang

Kemudian diurutan kelima daerah paling sepi di Kabupaten Tulungagung adalah Kecamatan Sendang. Pada tahun 2021, Sendang memiliki jumlah penduduk sebanyak 47,13 ribu jiwa dan luas wilayah yang sebesar 96,46 km persegi. Dari perbandingan luas wilayah dan jumlah penduduk itu diperoleh kepadatan penduduk sebesar 488.59 jiwa per km persegi.

Kecamatan Sendang merupakan salah satu kecamatan yang juga terletak di bagian selatan Kabupaten Tulungagung. Mengutip dari jadesta.kemenparekraf.go.id, di kecamatan ini terdapat desa wisata yakni Desa Wisata Budaya Sendang. Memiliki deretan tempat wisata seperti Situs Candi mekar, Goa Tan Tik Sioe, beragam wisata edukasi, beragam penginapan, atraksi budaya dan masih banyak lagi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya