SOLOPOS.COM - Apel gabungan aparat Polres Madiun dan instansi pendukung menjelang Hari Natal 2015. (Tribratanews.my.id)

Hari Natal 2015 disosong Polres Madiun dengan sterilisasi yang disambung penjagaan ketat sejumlah gereja.

Madiunpos.com, MADIUN — Aparat Polres Madiun, Minggu (20/12/2015), menelisik sejumlah gereja di wilayah yang keamanannya merupakan tanggung jawab mereka. Penelisikan yang diikuti pengamanan ketat itu dimaksudkan untuk mensterilkan gereja dari risiko gangguan keamanan menjelang Hari Natal 2015.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Berdasarkan informasi yang dihimpun Madiunpos.com dari Bagian Humas Polres Madiun, beberapa gereja yang telah diselisik polisi setempat menjelang Hari Natal 2015 itu antara lain Gereja Pantikosta di Nglames, Gereja GPDI El Sadai di Desa Gadding, Kecamatan Balerejo,  dua gereja di Kecamatan Mejayan, Gereja Bethani dan Gereja Panhaikosta di Sidodadi, Rumah Doa di Kecamatan Wungu, serta Gereja GKJW di Desa Kepel, Kecamatan Kare.

Kegiatan pengamanan jelang Hari Natal 2015 itu dipimpin langsung Waka Polres Madiun Kompol Ary Murtini. Dia menyampaikan pengamanan perayaan Hari Natal 2025 di wilayah Kabupaten Madiun dilakukan anggota gabungan Pleton Siaga Polres B, C dan D, Unit Raimas Sabhara dan Brimob C Madiun.

Ary Murtini menjelaskan pengamanan dimulai dari sterilisasi gereja, pengecekan barang-barang atau tas jemaat gereja, pengaturan arus lalu lintas, serta lokasi di sekitar gereja. “Situasi perayaan Hari Natal 2015 di wilayah Kabupaten Madiun agar berjalan dengan aman, lancar dan kondusif,” harap Ary Murtini.

 

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Madiun Raya
KLIK di sini untuk mengintip Kabar Sragen Terlengkap

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya