SOLOPOS.COM - Ilustrasi ikan laut. (JIBI/Solopos/Antara/Aditya Pradana Putra)

harga ikan laut di Bojonegoro masih tinggi meski pasokan sudah lancar.

Madiunpos.com, BOJONEGORO — Harga berbagai jenis ikan laut di pasar tradisional Kabupaten Bojonegoro masih stabil tinggi. Namun demikian, pasokan berbagai jenis ikan laut dari daerah penghasil Tuban, mulai normal sejak sepekan terakhir.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

“Harga berbagai macam jenis ikan laut masih stabil belum ada penurunan dibandingkan sepekan lalu,” kata seorang pedagang ikan laut di Pasar Kota Bojonegoro Sutin, Rabu (28/2/2018).

Sutin memberikan gambaran biasanya ada sejumlah ikan laut langka seperti tenggiri dan tuna, namun sekarang sudah mudah didapatkan. Dia mengaku bisa memperoleh pasokan berbagai jenis ikan laut sebanyak 50 kilogram per hari yang semula rata-rata hanya 10-20 kilogram.

“Sekarang saya memperoleh berbagai jenis ikan laut 50 kilogram per harinya termasuk udang laut,” ucap dia.

Pedagang ikan laut lainnya, Hanik, menyebutkan dua kapal ikan penangkap laut yang semula berhenti melaut sudah melaut lagi. “Ya perolehannya sekarang bisa ber ton-ton berbagai jenis ikan laut,” ujarnya.

Data di pasar setempat menyebutkan harga ikan tenggiri Rp70.000/kilogram, tongkol/tuna Rp35.000/kilogram, kerapu Rp30.000/kilogram, kakap Rp25.000/kilogram, cumi-cumi Rp50.000-Rp60.000/kilogram, dan nus Rp30.000/kilogram.

Sedangkan rajungan Rp100.000/kilogram, kepiting Rp70.000/kilogram, dan udang laut Rp40.000-Rp60.000/kilogram.

“Harga berbagai jenis ikan laut itu lebih tinggi berkisar Rp5.000-Rp10.000/kilogram ketika kondisi pasokan normal. Seperti ikan kerapu seharga Rp30.000/kilogram, biasanya hanya berkisar Rp15.000-Rp20.000/kilogram,” kata Hanik.

Menurut Sutin dan Hanik, harga berbagai jenis ikan laut di pasar setempat masih stabil tinggi tidak bergerak turun karena meredanya angin kencang laut juga belum pasti.

“Angin laut memang sudah mereda, tetapi kemungkinan bisa saja nanti terjadi angin kencang sehingga nelayan di Tuban berhenti melaut,” ucap Hanik.

Pedagang ikan air tawar di Pasar Kota Bojonegoro, Bambang, menyatakan harga berbagai jenis ikan air tawar juga stabil tinggi, sebab pasokan berbagai jenis ikan air tawar dari daerah penghasil Lamongan juga lokal berkurang.

“Hanya lele yang stabil juga harganya tetap Rp20.000/kilogram,” ujarnya. Dia menjelaskan harga ikan nila Rp35.000/kilogram, gurami Rp40.000/kilogram, bandeng Rp20.000-Rp40.000/kilogram, patin Rp25.000/kilogram.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya