SOLOPOS.COM - Ilustrasi gempa bumi (JIBI/Dok)

Gempa Pacitan, gempa bumi tektonik berkekuatan 3,0 SR mengguncang wilayah Pacitan.

Madiunpos.com, PACITAN — Gempa bumi mengguncang wilayah Pacitan, Rabu (8/3/2017) pukul 19.19 WIB. Gempa bumi tektonik berkekuatan 3,0 skala Richter (SR) itu tak mengakibatkan kerusakan dan getarannya tak terlalu terasa.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Data dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Yogyakarta, episenter gempa itu berada di koordinat 8.66 LS dan 111.46 BT. Gempa bumi ini terjadi di kedalaman 76 km dengan lokasi gempa berada di 66 km tenggara Pacitan.

Seorang warga Pacitan, Mizan, mengatakan tidak merasakan adanya getaran gempa bumi pada pukul 19.19 WIB. Dia juga mengaku tidak mengetahui ada gempa bumi yang menerjang wilayah pesisir pantai selatan itu.

“Tidak ada getaran gempa dari tadi. Mungkin kekuatannya gempanya kecil jadi tidak menimbulkan getaran di darat,” jelas dia saat dihubungi Madiunpos.com, Rabu malam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya