SOLOPOS.COM - Seorang ibu tengah foto selfie di jalur tembus Gunung Lawu (JIBI/Solopos/Aries Susanto)

Foto selfie kini menjadi gaya hidup baru masa kini. Tak hanya anak-anak muda, orang dewasa dan setengah baya pun kini keranjingan foto narsis itu. Inilah lokasi yang tak akan terlupakan untuk foto selfie.

 

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Madiunpos.com, MAGETAN – Jika Anda berwisata ke Jawa Timur, sempatkanlah melewati jalur penghubung Tawangmangu-Magetan di Gunung Lawu. Jalur yang dikenal dengan sebutan “jalan tembus” itu akan membuat Anda takjub.

 

Bukan semata udaranya yang segar nan bersih, namun panorama alam natural yang terhampar di sepanjang jalan akan menambah daya pikat tersendiri.

 

Di sana, akan mudah ditemukan lembah-lembah hijau terhampar luas. Ada pohon-pohon besar yang rimbun dan menjulang ke langit. Ada pula bebatuan raksasa yang bertengger di tebing-tebing.  Wajarlah, jika kemudian banyak anak-anak baru gede (ABG), remaja, bahkan orang-orang setengah baya keluarga menghentikan perjalanan, guna mengabadikan momen menarik itu.

 

Di jalur turunan setelah Cemoro Sewu, Magetan salah satunya. Di lokasi tersebut, ada banyak objek pemandangan yang sangat aduhai untuk diabadikan melalui foto narsis. Apalagi pencahayaan mentari yang terang dari celah-celah rerimbunan pohon akan menambah hasil foto selfie kian memikat.

 

Pantauan Madiunpos.com, setiap Sabtu-Minggu atau hari-hari libur sepanjang “jalur tembus” itu kerap kali dijumpai anak-anak muda berselfie ria di tepian jalan. Ada yang menggunakan kamera ponsel, kamera digital saku, hingga kamera berlensa dengan moncong panjang.

 

Mereka ada yang memanfaatkan latar belakang ornamen bebatuan natural yang menempel di dinding tebing. Ada yang memanfaatkan latar belakang hamparan luas pemandangan lembah yang berbukit. Ada pula yang memanfaatkan lapak-lapak warung di tepian jalan.

 

“Lumayan mengagumkan pemandangannya. Buat oleh-oleh di rumah hasil foto selfie-nya,” ujar seorang ibu muda usai berfoto selfie di jalur tembus itu.

 

Nah, Anda penasaran mau mencoba?

KLIK dan LIKE di sini untuk update informasi Madiun Raya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya