Jatim
Kamis, 30 Januari 2020 - 20:00 WIB

Diduga Terjangkit Virus Corona, Mahasiswi Asal Madiun Diisolasi di RSUD

Abdul Jalil  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Infografis Corona (Solopos/Whisnupaksa)

Solopos.com, MADIUN - Seorang mahasiswi asal Madiun diduga terjangkir virus corona. RSUD dr. Soedono pun tengah menangani mahasiswi tersebut dan ditempatkan di ruang isolasi.

Mahasiswi Madiun itu diduga terjangkit virus corona karena mengenyam pendidikan kedokteran di salah satu universitas di Beijing, China. Sebelumnya, dia dirawat di RSUD Caruban, namun kemudian dirujuk ke RSUD dr. Soedono Madiun.

Advertisement

Semua Pasar di Solo Ikut, Peserta SGS 2020 Capai 17.000 Tenant

Direktur RSUD dr. Soedono Kota Madiun, Bangun Trapsila Purwaka, mengatakan pasien berinisial HY itu sebenarnya sudah diperiksa di laboratorium dua kali. Dari hasil laboratorium itu, kondisi pasien normal dan tidak terjangkit virus tersebut.

"Kalau dari hasil laboratorium ya normal kondisinya. Tetapi karena pasien ini punya riwayat dari China, jadi harus menjalani SOP perawatan seperti pasien corona," kata dia, Kamis (30/1/2020).

Advertisement

Kemenparekraf Dibully Gara-Gara Foto Candi Borobudur

Bangun menegaskan pihaknya akan melakukan cek laboratorium lagi untuk memastikan kondisi pasien tidak terjangkit virus corona. Bangun menegaskan setelah hasil laboratorium memastikan kondisi tubuh pasien normal.

Dimungkinkan pada Sabtu atau Minggu besok, pasien sudah bisa pulang ke rumah. Terlebih lagi, masa inkubasi selama 14 hari juga sudah selesai. "Sabtu besok, kalau memang kondisinya normal ya statusnya akan diturunkan dari pengawasan ke pemantauan," kata dia.

Advertisement

174 Turis China di Soloraya & Jogja Dipulangkan

Selama menjalani masa pemantauan, pasien tidak perlu lagi dirawat di rumah sakit. Tetapi, setiap satu pekan sekali harus menjalani kontrol. Hal ini untuk memastikan pasien itu bersih dari virus corona. Medical check up ini juga akan dikirimkan ke pihak kampus pasien yang berada di Beijing, China.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif